CIREBON, (cirebonbagus.id).- Jurnalis Cirebon membagikan paket nasi ke masyarakat terdampak Covid-19 di sejumlah titik di Kota Cirebon, Sabtu (18/4/2020).
Paket makanan ditujukan pada tukang becak, ojek online, tukang parkir dan pekerja harian lainnya dibagikan oleh jurnalis dari berbagai media online, cetak dan televisi.
Ketua Pelaksana Kegiatan, Kholid Mawardi mengatakan, kegiatan ini merupakan hasil donasi para jurnalis yang bertugas di wilayah Cirebon dengan membuat dapur umum dan memasak bersama-sama.
“Kegiatan ini spontanitas, berawal dari keprihatinan kita yang sering melakukan liputan kepada masyarakat yang terdampak virus Corona,” ujarnya.
Ia menambakan, selain pembagian makanan kepada pekerja harian, dalam waktu dekat Jurnalis Cirebon juga akan membuat donasi pengadaan Alat Pelindung Diri (APD) yang ditujukan untuk petugas medis ke sejumlah rumah sakit di wilayah Cirebon.
“Semoga bisa sedikit membantu mereka di tengah kondisi seperti ini,” ungkapnya.(Josa/CIBA)