CIREBONBAGUS.Id – Ratusan warga Keraton Kasepuhan dan masyarakat mengikuti Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-73 di Taman Dewan Daru Kompleks Kasepuhan Cirebon, Kamis (17/8). Mereka sangat khidmat mengikuti upacara menggunakan pakaian adat keraton dan organisasi yang diwakilinya.
Upacara dipimpin langsung Sultan Sepuh XIV PRA Arief Natadiningrat dengan pakaian kebesarannya. Tampak peserta yang datang berasal dari dari internal keraton, para wargi, abdi dalem, kemantren, kramanan, ulama dan kelompok masyarakat.
Sultan Sepuh XIV PRA Arief Natadiningrat mengatakan kegiatan upacara Peringatan HUT RI ke 73 di Keraton Kasepuhan merupakan rasa syukur dalam mengisi kemerdekaan. Peserta upacara menggunakan pakaian adat dan tradisi Cirebon sesuai kelompoknya.
“Dengan menggunakan pakaian adat tentunya kami melestarikan budaya Indonesia yang adiluhung,” ungkap Sultan Arief, Kamis (17/8).
Sultan Arief menambahkan upacara ini dalam rangka meningkatkan kembali kecintaan terhadap tanah air karena di era sekarang ini banyak sekali degradasi dari persatuan dan kesatuan akibat dari lebih mementingkan kelompoknya masing-masing.
Di hari kemerdekaan ini, Sultan Arief berharap semua pihak menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. Semua pihak jangan sampai terpancing dengan berita hoak atau adu domba. Segenap generasi terutama pemuda juga harus ikut menghormati dan menjaga tradisi bangsa.
“Marilah kita majukan pariwisata Indonesia untuk meningkatkan ekonomi masyarakat,” kara Sultan Arief.
Sementara jelang Pemilihan Presiden (Pilpres), Sultan Arief mengatakan semua calon Presiden dan Wakil Presiden merupakan putera terbaik bangsa. “Silahkan memilih dengan hati nurani siapapun yang dianggap mampu memimpin bangsa Indonesia,” tandasnya. (CB01)