CIREBON,(cirebonbagus.id).- Ada pemandangan berbeda di blok Cikapundung, Desa Palir, Kecamatan Tengahtani, Kabupaten Cirebon, biasanya selokan terdapat banyak sampah dan bau menyengat akan tetapi beda dengan selokan ini malah banyak ribuan ikan seperti tambak ikan pada umumnya.
Menurut warga setempat, Andi (30 tahun), selokan tersebut dibangun oleh pihak Desa Palir untuk percontohan kebersihan lingkungan.
“Sekitar satu bulan, ikan-ikan ini ada diselokan yang dibangun oleh pihak desa. Saya senang banyak anak-anak yang bermain. Biasanya kan selokan identik dengan sampah dan bau, tetapi diselokan ini justru sangat berguna dan banyak ribuan ikan seperti ikan koi, emas,dan nila,”katanya.
Andi juga menambahkan kalau selokan berisi ikan tersebut untuk menambah kepedulian masyarakat tentang kebersihan lingkungan.
“Kurang lebih panjang selokan 20 sampai 30 meter, dan ini juga kami inisiatif menjaga kalau malam saya tidur di luar untuk menjaga ikan supaya tidak ada yang iseng mengambil karena dekat dengan jalan, sehingga kami bersama warga lain sama-sama menjaga,” tambahnya.
Sedangkan Siti warga Watubelah mengatakan, dirinya sengaja ke Desa Palir untuk melihat langsung ikan-ikan yang ada di selokan.
“Beritanya udah viral di medsos makannya saya langsung ke lokasi. Rupanya benar ada ikan hidup diselokan dengan air yang bersih. Semoga dengan adanya gagasan ini bisa membuat motivasi warga lain untuk menjaga kebersihan lingkungan, karena selokan saja bisa dijadikan tambak ikan,” katanya. (CIBA-07)