Polisi Selidiki Kasus Bocah SD, Bermain Berujung Luka Bakar

CIREBON.– Seorang siswa kelas 6 SD berinisial EA (12) di Kabupaten Cirebon mengalami luka bakar serius setelah disiram cairan alkohol oleh teman bermainnya hingga api menyambar tubuhnya. Insiden tragis ini terjadi pada Minggu (6/4/2025) sore di Taman Hasna Pamengkang, Kecamatan Mundu.

Kasat Reskrim Polres Cirebon Kota, AKP Fazri Ameli Putra, menyampaikan bahwa kasus ini sudah masuk dalam tahap penyelidikan oleh Satreskrim Polres Cirebon Kota. “Orangtua korban telah datang ke Polres Cirebon Kota dan membuat laporan resmi pada Selasa (8/4/2025),” ujar AKP Fazri, Selasa (8/4).

Saat ini, korban masih menjalani perawatan intensif di rumah sakit. Meski mengalami luka serius, kondisinya disebut telah stabil dan korban sudah dapat berkomunikasi. Polisi telah memeriksa delapan saksi yang berada di lokasi kejadian.

“Kami masih mendalami apakah insiden ini terjadi karena kelalaian atau ada unsur kesengajaan. Semua akan terungkap setelah penyelidikan lebih lanjut,” jelasnya.

Selain itu, pihak kepolisian juga tengah menelusuri asal-usul cairan alkohol yang ditemukan di lokasi. Berdasarkan hasil pemeriksaan awal, alkohol tersebut disimpan di sebuah rumah yang digunakan sebagai gudang sementara.

“Kami menemukan lebih dari satu jerigen alkohol murni. Saat ini, kami masih menyelidiki kepemilikan dan tujuan penggunaannya,” ucap AKP Fazri.

Polisi menegaskan akan mengusut tuntas kasus ini dan berkomitmen memberikan perkembangan terbaru kepada publik. (Wandi/Arif)

Exit mobile version