CIREBON, (cirebonbagus.id).-Walikota Cirebon, Nashrudin Azis resmi melantik Rohman menjadi Direktur Perumda Pasar Berintan Kota Cirebon di ruang Gedung Kanigaran Gedung Setda Kota Cirebon, Rabu (02/09/2020).
“Sebetulnya pelantikan Dirut PD Pasar ini akan dilaksanakan pada tanggal 31 Agustus tetapi karena saya ada tugas maka baru bisa dilaksanakan hari ini, tentunya ini atas kuasa Allah ” ungkap Azis.
Azis berharap dengan diangkatnya Rohman sebagai Dirut yang baru bisa membawa perubahan-perubahan yang baik dan mampu memberikan pemikiran sehingga Perumda Pasa Berintan Kota Cirebon bisa lebih baik.
“Saya harap apa-apa yang baik yang pak Rohman biasa lakukan yang baik cobalah diterapkan di perusahaan yang sekarang bapak pimpin, hal-hal yang tidak cocok untuk perusahaan jangan dipake ” tutur Azis.
Sementara itu, Rohman yang baru saja dilantik saat diwawancara mengungkapkan, jabatan ini merupakan sebuah amanat untuk dirinya.
“Ini merupakan amanah yang harus saya jalankana dengan penuh tanggung jawab, karena kalau saya tidak melaksanakan amanah atau tanggung jawab ini maka saya sudah berbuat dzolim ” ungkap Rohman.
Saat ini lanjut Rohman dirinya akan melanjutkan program yang selama ini dianggap baik yang telah dilaksanakan dan akan program yang kurang akan ditingkatkan untuk lebih baik lagi.
” Program kerja tentunya harus kita konsultasikan dengan kepala daerah, tentunya program kerja kita itu harus selaras dengan visi-misi atau program kerja yang telah disiapkan oleh kepala daerah ” Unkap Rohman yang merupakan pensiunan TNI dengan pangkat terahkirnya Kolonel.
Sebelumnya, untuk mengisi kekosongan Direktur Utama yang ditinggal pensiun oleh Akhyadi, Perumda Pasar Berintan beberapa bulan terakhir diisi oleh Plt yaitu Vicky Sunarya. Kini masyarakat Kota Cirebon akan menunggu gebrakan Dirut Perumda Pasar yang baru, sebab sebanyak 10 pasar yang ada di Kota Cirebon butuh penataan yang lebih baik lagi sehingga pasar-pasar di Kota Cirebon bisa lebih maju. (ROBI/CIBA)