CIREBON, (cirebonbagus id).- Calon Wakil Bupati (Wabup) Cirebon, Wahyu Tjiptaningsih (Ayu) telah mendapatkan nomor urut 2 dalam rapat paripurna Penetapan dan Pengundian Nomor Calon Wakil Bupati Cirebon, di DPRD setempat, Senin (30/11/2020).
Sedangkan calon pendampingnya, yakni Cunadi mendapatkan nomor urut 1. Keduanya akan dipilih anggota DPRD Kabupaten Cirebon pada Rabu (2/12/2020) mendatang.
Ayu menjelaskan, nomor urut 2 yang didapatnya dalam pengundian tersebut, yakni secara filosofi Jawa berarti Lungguh atau berpangkat, berkedudukan.
Diharapakan, kata Ayu, nomor urut tersebut membawa berkah bagi dirinya untuk menduduki posisi Wabup Cirebon dan bagi masyarakat di daerah ini.
“Nomor urut dua mempunyai makna tersendiri. Filosofinya dalam hitungan Jawa, nomor 2 diibaratkan sebagai Lungguh, yang artinya mempunyai pangkat atau kedudukan yang tinggi,” kata Ayu.
Artinya, lanjut Ayu, jika nanti sudah duduk menjadi Wabup Cirebon, dirinya siap menjalankan amanah tersebuti. Dan menjadikan Kabupaten Cirebon lebih baik lagi. Tanggung jawab besar ini tentu tidak akan disia-siakan dalam membenahi semua sektor di Kabupaten Cirebon.
“Jadi, nomor urut dua harapannya adalah agar semua proses pemilihan berjalan lancar, dan membawa berkah dan dapat dipercaya masyarakat Cirebon,” kata Ayu.
Ia melanjutkan, dirinya pasti akan sinergis dalam menjalankan visi-misi Bupati Cirebon yang sudah tertuang dalam program kerja sampai akhir masa jabatan kepala daerah ini.
Artinya, kata dia, dirinya akan menjalankan tugas sesuai tupoksinya, tidak akan melangkahi kewenangan Bupati Cirebon.
“Kita akan jalan bersama, membangun Kabupaten Cirebon. Sebab, selama ini ada keterlambatan dalam pembangunan selama dua tahun terakhir. Tentunya, tanpa mengesampingkan visi-misi Bupati Cirebon periode 2019-2024,” ujar Ayu.
Di tempat yang sama, Cawabup Cunadi mengaku pasrah dengan proses pemilihan Wabup Cirebon pada 2 Desember 2020 nanti.
Ia menyadari kalau dirinya hanya sebatas pelengkap atau pendamping dalam proses pemilihan Wabup Cirebon ini.
“Nomor satu dalam hitungan Jawa juga disebut dengan Sri atau selamat dan punya rejeki yang lebih. Tapi, DPP PDI Perjuangan itu memandatkan Bu Ayu sebagai Wabup. Jadi saya komitmen mendukung Bu Ayu menjadi Wabup. Yang penting Cirebon bisa lebih baik lagi,” ungkap Cunadi. (CIBA-05)