CIREBON (cirebonbagus)- Ratusan anggota Polres Kota Cirebon basah kuyup disiram air dari water cannon di halaman Mapolresta, Senin (30/12/2019) sore. Tidak hanya yang berpangkat bintara, tapi ada juga perwira, termasuk Kapolres Kota Cirebon, Komisaris Besar M. Syahduddi, SIK MSi yang juga baru saja naik pangkat.
Walau disiram air tapi kebahagiaan tampak terpancar dari raut muka mereka. Mereka bukan sedang dihukum, tapi tengah menjalani prosesi ritual siraman air setelah pangkat mereka resmi naik satu tingkat.
Kejadian ini sangat langka dimana biasanya kenaikan pangkat hanya diikuti anggota tapi kali ini Kapolresta Cirebon ikut disiram wator canon. Bahkan Kapolresta Syahduddi ikut sujud bersama sebelum akhirnya disiram bersama.
Seusai upacara, Kapolres Syahduddi dan sejumla pejabat berkeliling berkeliling mengucapkan selamat kepada perwira dan bintara yang naik pangkat. Uniknya, ucapan selamat dari Kapolres tidak hanya bersalaman, tapi mengguyur mereka dengan air kembang, menggunakan centong terbuat dari tempurung. Air guyuran disimpan dalam ember besar. Peristiwa menarik ketika Kapolres Syahduddi disiram oleh Ketua Bhayangkari atau isterinya, Ika Syahduddi.
“Alhamdulillah ini bentu rasa syukur kita atas kenaikan pangkat. Karena kebetulan saya ikut naik pangkat sehingga ikut disiram watercanon,” ungkap Syahduddi sambil tertawa ceria, Senin (30/12).
Wakapolres Kota Cirebon, Kompol Ricardo Conrad Yusuf, SH, SIK MH mengatakan peristiwa ini sangat langka karena Kapolresta ikut merayakan naik pangkat. Kenaikan pangkat Kapolresta Syahduddi terkait dengan naik tipe Polres Cirebon menjadi Polres Kota Cirebon.
“Selamat kepada Kapolres Kota Cirebon Bapak Kombes Syahduddi, SIK MSi dan jajaran yang sudah merayakan kenaikan pangkat,” tandasnya. (CB03)